Selamat hari senin dan memulai aktifitas lagi kawan. Kali ini saya akan membahas sedikit mengenai title tag. Banyak kawan blogger yang meremahkan hal ini. Dulu saya juga tidak peduli dengan title tag, namun seiring dengan informasi yang saya dapat, ternyata meremehkan title tag sangat rugi, khususnya bagi anda yang ingin meningkatkan SEO blog anda.
Pada dasarnya, title tag adalah suatu judul dalam suatu dokumen. Berfungsi untuk mempermudah visitor memahami dan menganalisa garis besar informasi yang terdapat dalam postingan/blog kita. Optimalisasi title tag baik untuk judul blog maupun judul artikel sangat penting dalam SEO karena salah satu cara search engine mengukur seberapa relavan suatu halaman website adalah berdasarkan title tag. Jadi tanpa adanya title tag, search engine akan kesulitan membaca blog/postingan kita. Oleh karena itulah optimasi title tag termasuk dalam kategori SEO On page.
Banyak kawan-kawan yang membuat title tag seperti ini “SELAMAT DATANG DI nama blog“. Dalam dunia SEO hal tersebut tentu sangatlah tidak efisien, karena membuang kesempatan search engine mengeksplor lebih dalam blog kita. Akan lebih baik jika kita menuliskan title tag seperti ini “azaxs.net | tutorial, blogger dan wordpress“ atau “tutorial, blogger dan wordpress | azaxs.net” karena search engine akan mudah membaca dan memahami isi blog kita..
Begitu juga dalam postingan. Terkadang kita membuat judul yang lucu namun dalam dunia SEO judul tersebut tidak efektif. Contohnya. “Mantaf gan, rugi gak liat!!”. Bagi visitor mungkin akan tertarik melihat isi postingan, namun berbeda bagi search engine, karena mereka bukanlah manusia, jadi search engine tidak akan mengerti maksud dari judul tersebut. Oleh karena itu lebih baik kita membuat judul yang lebih relevan, contohnya “Inilah Kapal Pesiar Termewah, Rugi gak liat”.
Labih lanjut, berikut ini tata cara mengoptimalkan tag title.
Gunakan judul blog/artikel yang singkat dan jelas. Dengan judul yang singkat dan jelas maka visitor akan lebih cepat memahami isi dari informasi yang kita sajikan. Bahkan Google hanya mendukung 65 Karakter (termasuk spasi dan tanda baca) untuk snippet. Jadi jika fokus pencarian blog anda melalui melalui search engine google, jangan membuat judul melebihi 65 karakter.
Buatlah Judul Yang Menarik. Semakin menarik tentu semakin mengundang rasa penasaran visitor.
Taruhlah Keyword di Judul. Disarankan menaruh keyword atau kata kunci di judul. Banyak kawan-kawan blogger yang asal membuat judul tanpa ada keyword disana, sangat disayangkan, karena search engine akan kesulitan membacanya.
Sebaiknya menggunakan font h1. Title tag sebaiknya menggunakan h1, font-size disesuaikan dengan css. Karena search engine akan menscan, dari yang h1 terlebih dahulu, sampai h6.